Home / Mabes Polri

Rabu, 27 Agustus 2025 - 09:51 WIB

Siber Bareskrim Polri Bekukan dan Sita Rp 154 Miliar Terkait Judi Online

JAKARTA – Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri kembali menegaskan komitmennya memberantas perjudian online di Tanah Air. Terbaru, aparat membekukan 576 rekening senilai Rp 63,7 miliar dan menyita 235 rekening lainnya sebesar Rp 90,6 miliar. Total dana yang dibekukan dan disita mencapai Rp 154,3 miliar.

Kasubdit 2 Siber Dittipidsiber Bareskrim Polri, KBP Ferdy Saragih, menjelaskan bahwa tindakan ini dilakukan berdasarkan Laporan Hasil Analisis (LHA) dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). “Kami menindaklanjuti LHA PPATK melalui mekanisme penyidikan sesuai Perma Nomor 1 Tahun 2013. Dugaan kuat dana ini berasal dari tindak pidana perjudian online,” ujar Ferdy.

Baca Juga  Polres Metro Jakbar Gelar Ngopi Kamtibmas di Rusunawa KS Tubun Palmerah

Ferdy menegaskan, pemblokiran dan penyitaan bukan langkah terakhir. Polri berkomitmen terus mengejar pelaku dan jaringan di balik praktik ilegal tersebut. “Penindakan terhadap rekening terkait judi online akan dilakukan secara berkelanjutan. Ini wujud nyata kami membersihkan ruang digital dari praktik ilegal,” katanya.

Baca Juga  Bareskrim Polri Ungkap Jaringan Narkoba Internasional, Selamatkan 9 Juta Jiwa

Selain itu, Dittipidsiber berencana menggelar konferensi pers dalam waktu dekat untuk membeberkan rincian temuan, sekaligus memaparkan langkah lanjutan dalam pemberantasan judi online di Indonesia.

Share :

Baca Juga

Mabes Polri

Delegasi Polisi Prancis Inspirasi Polwan Muda Indonesia

Mabes Polri

27 Perwira Tinggi Polri Naik Pangkat, Empat Resmi Sandang Bintang Tiga

Mabes Polri

Kapolri Bentuk Tim Reformasi Internal, Selaras dengan Agenda Presiden Prabowo

Mabes Polri

Ribuan Warga Serbu Gerakan Pangan Murah Polri di Jakarta Barat, 20 Ton Beras Ludes dalam Hitungan Jam

Mabes Polri

Bareskrim Polri Bongkar Kasus Keji Penelantaran dan Penyiksaan Anak 9 Tahun di Jakarta Selatan

Mabes Polri

Polri Tegaskan Lindungi Wartawan: Kekerasan Saat Liputan Tak Boleh Terulang

Mabes Polri

Prabowo Lantik Irjen Pol. Suyudi Ario Seto sebagai Kepala BNN: Perjuangan Baru Melawan Narkotika

Mabes Polri

STIK-PTIK Tutup Gebyar Merah Putih HUT ke-80 RI dengan Apresiasi bagi Pemenang